Sinkronisasi Kurikulum SMKS Puger dan ITSM Jember: Wujud Sinergi Dunia Pendidikan dan Industri
Jember, 08 September 2025 – Sekolah Menengah Kejurusan SMKS Puger bekerja sama dengan Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) Jember melalui Lembaga Pengembangan Ekonomi dan Bisnis (LPEB) melaksanakan kegiatan Sinkronisasi Kurikulum untuk memastikan kesesuaian antara pembelajaran di sekolah dengan kebutuhan dunia kerja dan industri (DUDI). Kegiatan ini mulai dilaksanakan Hari Sabtu, 08 September 2025 di ruang rapat SMKS Puger dan akan berjalan hingga finalisasi Kurikulum tahun ajaran 2025/2026, dengan fokus pada dua kompetensi keahlian yaitu Akuntansi Keuangan Lembaga dan Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis. Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Dekan FEB Bapak Ahmad Sauqi, S.E., M.M. bersama TIM LPEB ITSM Jember, Kepala Sekolah Drs. H. Suparno, M.Si bersama jajaran kurikulum SMK Puger dan Kajur-kajur yang berperan aktif dalam memaparkan kurikulum yang di terapkan saat ini.
Kepala SMK Puger dalam sambutannya menyampaikan bahwa sinkronisasi kurikulum merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas lulusan. “Melalui kegiatan ini, kami ingin memastikan bahwa setiap materi dan praktik pembelajaran di SMK Puger benar-benar relevan dengan kebutuhan dunia industri, sehingga siswa siap bersaing di dunia kerja,” ujarnya.
Sementara itu, Dekan FEB Ibu Dr. Agustin menyampaikan apresiasi atas inisiatif SMK Puger yang terus berupaya menyempurnakan kurikulum pembelajarannya. “ITSM berkomitmen mendukung pendidikan vokasi agar semakin adaptif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan industri. Sinkronisasi ini merupakan wujud nyata sinergi antara perguruan tinggi dan sekolah menengah kejuruan,” ungkapnya.
Kegiatan berlangsung dengan diskusi aktif dan pemetaan kurikulum antara pihak sekolah, ITSM, dan mitra industri. Hasil dari sinkronisasi ini diharapkan dapat menghasilkan kurikulum terintegrasi yang tidak hanya menekankan aspek teori, tetapi juga praktik dan soft skills yang dibutuhkan oleh dunia kerja.
Dengan adanya pelaksanaan sinkronisasi kurikulum ini, SMK Puger menegaskan komitmennya untuk terus berinovasi dalam pendidikan kejuruan dan mencetak lulusan yang kompeten, profesional, serta siap menghadapi tantangan dunia industri masa kini dan mendatang.
Kuliah Tamu “Lindungi Masa Depanmu: Waspada Pinjol, Judol, dan Paylater” serta Penandatanganan MoU ITSM dengan BPR Wilis
Jember, 6 November 2025 —Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) bekerja sama dengan BPR Wilis Jember menggelar Kuliah Tamu bertema “Lindungi Masa Depanmu: Waspada Pinjol, Judol, dan Paylater” yang dilaksanakan di Auditorium ITSM. Kegiatan ini dirangkaikan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara ITSM dan PT BPR Cinde Wilis Jember, serta Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara FEB ITSM dengan BPR Wilis.
Hadir dalam acara tersebut Rektor Institut Teknologi dan Sains Mandala, Dr. Suwignyo Widagdo, S.E., M.M., M.P., beserta jajaran Rektorat, Dekanat, Kaprodi, dan pejabat struktural. Dari pihak BPR Wilis hadir Ibu Lucia Primastuti Rahayu, S.E., selaku Direktur Utama PT BPR Cinde Wilis Jember, didampingi tim manajemen dan Human Capital.
Dalam sambutannya, Dr. Suwignyo Widagdo menyampaikan bahwa kerja sama dengan dunia industri merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas lulusan ITSM agar lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja.
“Penandatanganan MoU dan kegiatan kuliah tamu ini menjadi bukti kepercayaan dunia industri terhadap ITSM. Kami ingin mahasiswa tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki literasi keuangan yang kuat agar bijak menghadapi risiko finansial di era digital,” ujar Rektor ITSM.
Sementara itu, Direktur Utama BPR Wilis, Ibu Lucia Primastuti Rahayu, S.E., dalam sesi kuliah tamu menyampaikan pentingnya membangun kesadaran finansial sejak dini di kalangan mahasiswa. “Saat ini banyak generasi muda terjebak dalam pinjaman online ilegal, judi online, dan penggunaan paylater tanpa kontrol. Literasi keuangan yang baik akan membantu mereka mengelola keuangan dengan sehat dan mempersiapkan masa depan yang lebih aman,” jelasnya.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan MoU antara ITSM dan BPR Wilis oleh Rektor ITSM, Dr. Suwignyo Widagdo, S.E., M.M., M.P., dan Direktur Utama PT BPR Cinde Wilis Jember, Ibu Lucia Primastuti Rahayu, S.E.. Turut dilakukan pula Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis ITSM, Dr. Riza Bahtiar Sulistyan, S.E., M.M., dengan pihak BPR Wilis.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Agustin Dekan FEB menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah nyata FEB ITSM dalam memperkuat link and match antara dunia akademik dan industri keuangan. “Melalui kerja sama ini, mahasiswa FEB ITSM memiliki kesempatan lebih luas untuk belajar langsung dari praktisi, memahami dunia perbankan, serta menyiapkan diri menghadapi tantangan ekonomi,” ungkapnya.
Acara ditutup dengan sesi tanya jawab interaktif yang disambut antusias oleh peserta. Melalui kegiatan ini, ITSM menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat sinergi dengan dunia industri dan memberikan edukasi keuangan yang bermanfaat bagi generasi muda, agar mampu mengelola keuangan dengan bijak dan terhindar dari jeratan pinjol, judol, dan paylater.
Pelantikan Pengurus Organisasi Mahasiswa dan Pembina ITSM Periode 2025/2026: Wujud Regenerasi dan Kepemimpinan Kampus yang Berintegritas
Jember, 4 November 2025 — Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) kembali melaksanakan Pelantikan Pengurus 22 Organisasi Mahasiswa dan Pembina (Ormawa) untuk periode 2025/2026 di Hari Kamis, 30 Oktober 2025. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam proses regenerasi kepemimpinan mahasiswa sekaligus penguatan tata kelola organisasi kemahasiswaan di lingkungan kampus.
Acara pelantikan berlangsung secara khidmat di Aula Utama ITSM, dengan dihadiri oleh Rektor ITSM bersama jajaran Rektorat, Dekanat, Kaprodi, Pembina dan Ketua Terpilih Ormawa. Dalam sambutannya, Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, SE, MM, MP menyampaikan apresiasi atas semangat dan komitmen para mahasiswa yang terpilih untuk mengemban tanggung jawab baru. “Organisasi mahasiswa merupakan wadah pembentukan karakter, kepemimpinan, dan rasa tanggung jawab sosial. Saya berharap para pengurus baru dapat menjadi teladan, berkolaborasi, serta membawa inovasi untuk kemajuan kampus dan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kemahasiswaan menyampaikan pelantikan kali ini mengusung tema “Menciptakan Mahasiswa Berkarakter Unggul Melalui Kepemimpinan yang Responsif dan Beretika” bahwa peran dosen pembina sangat penting dalam membimbing dan mengarahkan kegiatan organisasi agar tetap sejalan dengan visi dan nilai-nilai ITSM. Sinergi antara pembina dan mahasiswa adalah kunci keberhasilan organisasi. Dengan pendampingan yang tepat, kegiatan kemahasiswaan dapat menjadi sarana pengembangan soft skills, kepemimpinan, dan profesionalitas mahasiswa,” tuturnya.
Prosesi pelantikan ditandai dengan pembacaan ikrar dan janji ketua umum serta penyerahan Surat Keputusan (SK) Rektor ITSM, dilanjutkan dengan sesi foto bersama. Suasana penuh semangat dan kebersamaan tampak dari wajah para pengurus baru yang siap melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan.
Dengan dilantiknya pengurus dan pembina organisasi mahasiswa ini, diharapkan kegiatan kemahasiswaan di ITSM semakin aktif, produktif, dan berkontribusi nyata dalam pengembangan potensi mahasiswa serta pengabdian kepada masyarakat.
Kepala LPPM ITSM Narasumber pada Global Classroom di Universiti Sultan Zainal Abidin, Malaysia
Malaysia, 2 November 2025 — Dalam rangka memperkuat kolaborasi akademik internasional, Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) kembali menunjukkan kiprahnya di kancah global. Kali ini, Dr. Riza Bahtiar Sulistyan, SE., MM, selaku Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) ITSM, menjadi narasumber tamu dalam kegiatan Global Classroom bertajuk “Human Resource Management” yang diselenggarakan oleh Faculty of Business and Management, Universiti Sultan Zainal Abidin (UniSZA), Malaysia.
Kegiatan ini dilaksanakan pada 2 November 2025, bertempat di Smart Classroom FPP UniSZA, pukul 04.30 PM (waktu Malaysia). Program Global Classroom ini merupakan bagian dari rangkaian kerja sama akademik antara ITSM dan UniSZA dalam kerangka International Research Collaboration 2025.
Dalam sesi perkuliahan interaktif tersebut, Dr. Riza Bahtiar Sulistyan membawakan materi mengenai konsep dan praktik manajemen sumber daya manusia (SDM) di era globalisasi, termasuk tantangan yang dihadapi organisasi dalam mengelola talenta, motivasi kerja, serta strategi pengembangan SDM berbasis inovasi dan pemberdayaan.
“Manajemen SDM saat ini tidak hanya berbicara tentang efisiensi dan produktivitas, tetapi juga tentang bagaimana menciptakan lingkungan kerja yang berkelanjutan, kolaboratif, dan mendukung kesejahteraan karyawan. Itulah kunci keunggulan kompetitif di era modern,” ungkap Dr. Riza dalam pemaparannya. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa dan dosen dari UniSZA serta mahasiswa peserta Student Exchange Programme 2025 dari ITSM. Diskusi berlangsung aktif dengan berbagai pertanyaan menarik terkait perbandingan praktik manajemen SDM di Indonesia dan Malaysia.
Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, S.E,M.M,M.P menyampaikan apresiasi terhadap peran aktif dosen ITSM dalam kegiatan internasional tersebut. “Keterlibatan dosen ITSM sebagai narasumber di forum global seperti ini merupakan bentuk nyata internasionalisasi kampus. Kami berharap kolaborasi akademik semacam ini dapat terus memperkuat reputasi ITSM di tingkat ASEAN,” ujar Rektor ITSM.
Melalui kegiatan Global Classroom, ITSM dan UniSZA berkomitmen untuk terus mendorong pertukaran ilmu pengetahuan, pengalaman, serta memperluas wawasan mahasiswa dan dosen dalam konteks pendidikan global yang kolaboratif dan berkelanjutan.
Kepala LPPM ITSM Narasumber pada Global Classroom di Universiti Sultan Zainal Abidin, Malaysia
Malaysia, 2 November 2025 — Dalam rangka memperkuat kolaborasi akademik internasional, Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) kembali menunjukkan kiprahnya di kancah global. Kali ini, Dr. Riza Bahtiar Sulistyan, SE., MM, selaku Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) ITSM, menjadi narasumber tamu dalam kegiatan Global Classroom bertajuk “Human Resource Management” yang diselenggarakan oleh Faculty of Business and Management, Universiti Sultan Zainal Abidin (UniSZA), Malaysia.
Kegiatan ini dilaksanakan pada 2 November 2025, bertempat di Smart Classroom FPP UniSZA, pukul 04.30 PM (waktu Malaysia). Program Global Classroom ini merupakan bagian dari rangkaian kerja sama akademik antara ITSM dan UniSZA dalam kerangka International Research Collaboration 2025.
Dalam sesi perkuliahan interaktif tersebut, Dr. Riza Bahtiar Sulistyan membawakan materi mengenai konsep dan praktik manajemen sumber daya manusia (SDM) di era globalisasi, termasuk tantangan yang dihadapi organisasi dalam mengelola talenta, motivasi kerja, serta strategi pengembangan SDM berbasis inovasi dan pemberdayaan.
“Manajemen SDM saat ini tidak hanya berbicara tentang efisiensi dan produktivitas, tetapi juga tentang bagaimana menciptakan lingkungan kerja yang berkelanjutan, kolaboratif, dan mendukung kesejahteraan karyawan. Itulah kunci keunggulan kompetitif di era modern,” ungkap Dr. Riza dalam pemaparannya. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa dan dosen dari UniSZA serta mahasiswa peserta Student Exchange Programme 2025 dari ITSM. Diskusi berlangsung aktif dengan berbagai pertanyaan menarik terkait perbandingan praktik manajemen SDM di Indonesia dan Malaysia.
Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, S.E,M.M,M.P menyampaikan apresiasi terhadap peran aktif dosen ITSM dalam kegiatan internasional tersebut. “Keterlibatan dosen ITSM sebagai narasumber di forum global seperti ini merupakan bentuk nyata internasionalisasi kampus. Kami berharap kolaborasi akademik semacam ini dapat terus memperkuat reputasi ITSM di tingkat ASEAN,” ujar Rektor ITSM.
Melalui kegiatan Global Classroom, ITSM dan UniSZA berkomitmen untuk terus mendorong pertukaran ilmu pengetahuan, pengalaman, serta memperluas wawasan mahasiswa dan dosen dalam konteks pendidikan global yang kolaboratif dan berkelanjutan.
Mahasiswa ITSM Memulai Pembelajaran Student Exchange Programme 2025 ke Universiti Sultan Zainal Abidin, Malaysia
Jember, 4 November 2025 — Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) kembali menunjukkan komitmennya dalam memperluas jejaring internasional dan meningkatkan kompetensi mahasiswa di kancah global melalui Student Exchange Programme 2025 dalam skema International Credit Transfer (ICT) untuk Semester I Tahun Akademik 2025/2026.
Dalam program ini, ITSM menjalin kerja sama dengan Universiti Sultan Zainal Abidin (UniSZA), Malaysia, salah satu universitas ternama di Negeri Jiran yang memiliki reputasi unggul dalam bidang bisnis dan manajemen.
Melalui program ini, mahasiswa dari Program Studi Bachelor in Business Administration, Faculty of Business and Management akan menempuh perkuliahan secara penuh waktu (Full Time) di UniSZA selama lima bulan, mulai 5 Oktober 2025 hingga 4 Maret 2026.
Kegiatan Student Exchange Programme ini menjadi bagian dari implementasi internasionalisasi kampus serta upaya peningkatan mutu akademik dan pengalaman belajar lintas budaya. Mahasiswa peserta program akan memperoleh pengakuan kredit akademik sesuai dengan sistem International Credit Transfer, sehingga hasil pembelajaran di UniSZA dapat diakui di ITSM.
Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, SE, MM, MP menyampaikan bahwa partisipasi mahasiswa dalam program ini merupakan wujud nyata dari visi ITSM untuk mencetak lulusan yang berdaya saing global, adaptif, dan memiliki wawasan internasional. “Melalui kolaborasi akademik seperti ini, mahasiswa tidak hanya belajar teori bisnis dan manajemen, tetapi juga memahami praktik dan budaya kerja di lingkungan internasional,” ujarnya.
Bapak Saiful Amin, SE, MM sebagai Kepala KUI menyampaikan, keberlanjutan program pertukaran pelajar ini dapat semakin memperkuat kerja sama strategis antara ITSM dan UniSZA dalam bidang akademik, penelitian, serta pengembangan kapasitas mahasiswa di tingkat ASEAN.
ITSM Jalin Kolaborasi Internasional dengan UniSZA Malaysia melalui Program International Research Collaboration 2025
Malaysia, 2 November 2025 — Dalam upaya memperkuat jaringan riset dan memperluas kerja sama akademik di tingkat global, Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) resmi menjalin kemitraan penelitian dengan Universiti Sultan Zainal Abidin (UniSZA), Malaysia melalui program International Research Collaboration 2025.
Kunjungan resmi ini diwakili oleh Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) ITSM Dr. Riza Bahtiar Sulistyan, S.E., M.M. yang hadir langsung di UniSZA, Malaysia, untuk membahas agenda riset bersama antara kedua institusi.
Program International Research Collaboration 2025 bertujuan untuk memperkuat kolaborasi dalam bidang penelitian, publikasi ilmiah, serta pengabdian masyarakat berbasis hasil riset. Melalui kerja sama ini, kedua universitas berkomitmen untuk mengembangkan proyek riset bersama yang berfokus pada isu-isu strategis diantara dua negara.
Kepala LPPM ITSM menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah penting dalam mewujudkan visi ITSM sebagai kampus unggul berorientasi riset dan berdaya saing internasional. “Kerja sama ini tidak hanya membuka peluang publikasi bersama dan pertukaran pengetahuan, tetapi juga menjadi wadah sinergi akademik untuk menghasilkan solusi nyata bagi masyarakat,” ujarnya.
Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, SE,MM, MP turut memberikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap langkah strategis ini. “Kami menyambut baik kerja sama riset internasional ini sebagai bagian dari komitmen ITSM untuk memperluas jaringan akademik di tingkat global. Kemitraan dengan UniSZA akan menjadi momentum penting dalam pengembangan penelitian kolaboratif yang berorientasi pada keberlanjutan dan pemberdayaan masyarakat,” ujar Rektor ITSM.
Sementara itu, Wakil Rektor I ITSM Dr. Nurshadrina Kartika Sari, S.E., M.M. menambahkan bahwa kolaborasi ini akan memberikan dampak positif bagi sivitas akademika, terutama dalam peningkatan kapasitas penelitian dan publikasi internasional. “Program ini menjadi kesempatan bagi dosen dan peneliti ITSM untuk berinteraksi dengan mitra global, bertukar pengalaman, serta memperluas wawasan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan inovasi,” ungkap Wakil Rektor I ITSM.
Pihak UniSZA, menyambut baik kemitraan ini dan menegaskan komitmennya untuk mendukung kegiatan riset kolaboratif, seminar internasional, serta program pertukaran dosen dan mahasiswa. Kerja sama ini diharapkan menjadi fondasi kuat bagi hubungan jangka panjang antara ITSM Indonesia dan UniSZA Malaysia, serta memperluas kontribusi akademik kedua institusi di tingkat regional dan global.
Lembaga Penjaminan Mutu ITSM Gelar “Pekan SOP” sebagai Langkah Perbaikan Tata Kelola Kampus
Jember, 31 Oktober 2025 — Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Teknologi dan Sains Mandala menyelenggarakan kegiatan “Pekan SOP” yang berlangsung selama empat hari, mulai tanggal 28 Oktober hingga 31 Oktober 2025. Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam upaya peningkatan mutu dan perbaikan tata kelola kampus di lingkungan Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM).
Melalui “Pekan SOP”, LPM ITSM dan Tim Pekan SOP berfokus pada pembahasan alur proses kinerja di setiap unit kerja, dengan tujuan untuk menyelaraskan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sesuai standar operasional yang berlaku. Kegiatan ini juga menjadi wadah bagi setiap unit untuk melakukan evaluasi terhadap SOP yang sudah berjalan, sekaligus mengusulkan perbaikan agar proses kerja di kampus menjadi lebih efektif dan efisien.
Ada tiga bagian besar berdasarkan tugas wewenang yaitu Wakil Rektor 1 membawahi Dekan, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Akademik, Kerjasama dan KUI, Perpustakaan, dan Laboratorium. Wakil Rektor 2 membawahi Umum dan SDM, Keuangan, Humas dan Protokoler, dan Kesekretariatan Institusi, Unit pelayanan Teknologi dan Informasi. Wakil Rektor 3 membawahi Kemahasiswaan dan Alumni, Unit Pelayanan Penerimaan Mahasiswa Baru. Selama pelaksanaan kegiatan, peserta dari berbagai unit kerja di lingkungan ITSM aktif berdiskusi dan memberikan masukan konstruktif terhadap penyempurnaan alur proses kerja.
Ketua Lembaga Penjaminan Mutu ITSM sekaligus ketua TIM Pekan SOP Ihrom Caesar Ananta Putra., SE., M.Akun. menyampaikan bahwa kegiatan “Pekan SOP” merupakan bentuk komitmen institusi dalam mewujudkan tata kelola kampus yang transparan, terukur, dan berorientasi pada peningkatan kualitas layanan pendidikan. “Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap seluruh civitas akademika memiliki pemahaman yang sama terhadap prosedur kerja, sehingga seluruh proses di kampus dapat berjalan sesuai standar mutu yang telah ditetapkan,” ujarnya.
Melalui inisiatif ini, ITSM menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas tata kelola dan pelayanan demi tercapainya visi sebagai perguruan tinggi unggul dan berdaya saing.
Program D3 Keuangan dan Perbankan ITSM Raih Akreditasi “Baik Sekali”
Jember, 31 Oktober 2025 — Program Studi Diploma III (D3) Keuangan dan Perbankan Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) berhasil meraih akreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi (LAMEMBA). Pencapaian ini menjadi bentuk pengakuan atas peningkatan mutu dan kinerja akademik yang konsisten dilakukan oleh program studi tersebut.
Penilaian akreditasi dilakukan melalui serangkaian proses asesmen lapangan yang mencakup berbagai aspek penting, seperti kualitas kurikulum, kompetensi dosen, prestasi mahasiswa, kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, serta sistem tata kelola akademik. Hasil penilaian menunjukkan bahwa Program D3 Keuangan dan Perbankan ITSM telah memenuhi standar mutu pendidikan tinggi yang ditetapkan oleh LAMEMBA.
Ketua Program Studi D3 Keuangan dan Perbankan ITSM Mustofa, S.E., M.E menyampaikan rasa syukur atas capaian ini. “Predikat Baik Sekali ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pembelajaran dan layanan akademik agar dapat menghasilkan lulusan yang kompeten, berintegritas, dan siap bersaing di dunia kerja. Program unggulan dari D3 adalah magang berbasis Rekrutmen dimana mahasiswa bisa langsung mendapat pekerjaan setelah proses magang dilakukan. Bank stake holder program ini adalah BNI, Bank Mandiri, BRI ,” ujarnya.
Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, S.M, M.M menambahkan bahwa hasil ini menunjukkan keseriusan kampus dalam membangun budaya mutu dan profesionalisme di seluruh unit akademik. “Capaian ini bukan akhir, tetapi langkah awal menuju perbaikan berkelanjutan. Kami akan terus mendukung peningkatan kapasitas dosen dan mahasiswa demi mencapai akreditasi Unggul di masa mendatang,” ungkapnya.
Dengan diraihnya akreditasi “Baik Sekali”, Program D3 Keuangan dan Perbankan ITSM memperkuat posisinya sebagai salah satu program vokasi yang berkualitas di wilayah Jawa Timur. ITSM berkomitmen untuk terus berinovasi dalam pendidikan vokasi, membangun kemitraan industri, dan mencetak sumber daya manusia yang siap menghadapi tantangan sektor keuangan modern.
Program Magister Manajemen ITSM Raih Akreditasi “Unggul”
Jember, 31 Oktober 2025 — Program Studi Magister Manajemen Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) resmi meraih akreditasi “Unggul” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi (LAMEMBA). Pencapaian ini menjadi bukti nyata komitmen ITSM dalam menjaga dan meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di bidang manajemen.
Penetapan akreditasi “Unggul” tersebut berdasarkan keputusan LAMEMBA yang dikeluarkan pada 20 Oktober 2025, setelah melalui proses asesmen yang melibatkan evaluasi menyeluruh terhadap berbagai aspek, seperti kurikulum, kompetensi dosen, kualitas mahasiswa, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta tata kelola program studi. Hasil unggul melengkapi akreditasi dari prodi-prodi yang lain yaitu S1 Manajemen, Akuntansi dan Ekonomi pembangunan, D3 keuangan dan perbankan memiliki akreditasi “Baik Sekali”. Sementara Fakultas baru yaitu Fakultas Sains, Teknologi dan Industri dengan prodi baru S1 Sistem dan Teknologi Informasi dan S1 Rekayasa Perangkat Lunak langsung mendapatkan akreditasi baik.
Ketua Program Studi Magister Manajemen ITSM Dr. Lia Rachmawati, S.E., M.Ak. menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas kerja keras seluruh tim dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, dan pihak manajemen kampus. “Raihannya akreditasi Unggul ini merupakan hasil kolaborasi dan komitmen bersama seluruh sivitas akademika dalam menerapkan budaya mutu yang berkelanjutan,” ujarnya.
Sementara itu, Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagdo, S.E,M.M menegaskan bahwa pencapaian ini sejalan dengan visi institusi untuk menjadi perguruan tinggi yang unggul, inovatif, dan berdaya saing global. “Akreditasi Unggul ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus memperkuat kualitas akademik dan penelitian, serta meningkatkan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah dan bangsa,” ungkapnya.
Dengan diraihnya akreditasi “Unggul”, Program Magister Manajemen ITSM semakin memperkokoh posisinya sebagai salah satu program pascasarjana terbaik di wilayah tapal kuda. Ke depan, ITSM berkomitmen untuk terus melakukan inovasi dalam pengembangan kurikulum, peningkatan kualitas sumber daya manusia, serta perluasan kerja sama akademik di tingkat nasional maupun internasional.
ITSM Bekali Mahasiswa Menuju Program Pembelajaran Internasional di UniSZA, Malaysia 2025
Jember, 16 Oktober 2025 – Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung internasionalisasi pendidikan melalui kegiatan Pembekalan Mahasiswa Program Pembelajaran Internasional 2025, yang diselenggarakan di Ruang Rapat lantai 2 ITSM.
Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa terpilih yang akan berangkat ke Malaysia untuk menjalani program pembelajaran internasional di beberapa mitra perguruan tinggi. Acara dihadiri oleh Rektor ITSM, Dr. Suwignyo Widagdo, S.E., M.M., M.P.; Wakil Rektor I, Dr. Nurshadrina Kartika Sari, S.E., M.M.; Wakil Rektor II, Dr. Yuniorita Indah Handayani., S.E., MBA.; Wakil Rektor III, Dr. Dedy Wijaya Kusuma, S.T., M.Pd.; Dekan FEB, Dr. Agustin Hari Prasetyowati, M.M.; Dekan FSTI, Drs. Muhaimin Dimyati, M.Si.; Kaprodi Manajemen, Nely Supeni, S.E., M.M.; Kabag Humas dan Protokoler, Dr. Yuliatin Azizah, S.Sos.I., M.M.; serta Kepala Bagian Kerjasama dan Kantor Urusan Internasional, Saiful Amin, S.E., M.M., bersama para orang tua mahasiswa peserta program pembekalan.
Dalam laporannya, Bapak Saiful Amin menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya ITSM memperluas jejaring akademik global dan memberikan pengalaman belajar lintas budaya kepada mahasiswa. “Kami ingin mahasiswa ITSM memiliki kompetensi global, mampu beradaptasi, dan menjadi duta kampus yang membawa nilai-nilai unggul Mandala ke tingkat internasional,” ujarnya.
Wakil Rektor I, Dr. Nurshadrina Kartika Sari, menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga menjadi sarana pembekalan karakter, etika, serta kesiapan mental mahasiswa sebelum mengikuti kegiatan di luar negeri.
Sementara itu, Rektor ITSM, Dr. Suwignyo Widagdo, dalam arahannya menekankan pentingnya menjunjung tinggi integritas, kedisiplinan, dan semangat belajar selama menjalani program di luar negeri. “Kalian bukan hanya membawa nama pribadi, tetapi juga nama besar ITSM dan Indonesia. Jadilah pembelajar yang rendah hati, terbuka terhadap budaya baru, dan tetap berpegang pada nilai-nilai kebangsaan dan menjadi mahasiswa yang santun,” pesan Rektor.
Acara dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama orang tua mahasiswa, yang turut memberikan aspirasi dan dukungan moral bagi putra-putri mereka. Suasana penuh haru dan kebanggaan menyelimuti ruangan ketika para orang tua menyampaikan pesan-pesan motivasi untuk anak-anak mereka yang akan menempuh pengalaman baru di luar negeri.
Kegiatan pembekalan ini ditutup dengan sesi dokumentasi bersama jajaran pimpinan, dosen, mahasiswa, dan orang tua, kemudian dilanjutkan dengan proses administrasi pembelajaran internasional oleh Kantor Urusan Internasional ITSM. Melalui kegiatan ini, ITSM menunjukkan komitmennya untuk terus melahirkan generasi muda yang tidak hanya berwawasan nasional, tetapi juga memiliki perspektif dan daya saing global.










