Jember, 04 Mei 2024 dilaksanakan seleksi wawancara Satgas Pencegahan dan Penanganan kekerasan seksual di Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM), SATGAS (Satuan Tugas) dibentuk untuk menangani dan mencegah kasus-kasus kekerasan seksual di ITSM. Satgas ini bertugas untuk menyelidiki, memberikan perlindungan, serta memberikan bantuan kepada korban kekerasan seksual. Acara seleksi dibuka oleh Ketua Panitia Pembentukan Satgas Dr. Dedy Wijaya Kusuma, S.T.,M.Pd., turut hadir pula Fauzan Azim, S.Kom.,M.Kom. selaku penyeleksi Anggota Satgas.
Tujuan dibentuknya Satgas Kekerasan Seksual yaitu Untuk menyelidiki kasus-kasus kekerasan seksual dengan cermat dan menyeluruh untuk memastikan keadilan bagi korban dan penegakan hukum yang tepat bagi pelaku, untuk memberikan perlindungan kepada korban kekerasan seksual agar merasa aman dan didukung selama proses penyelidikan dan peradila, untuk melakukan tindakan pencegahan dengan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kekerasan seksual, mengedukasi tentang hak-hak korban, dan mempromosikan budaya yang tidak mentoleransi kekerasan seksual dan untuk memberikan bantuan kepada korban kekerasan seksual dalam hal layanan medis, psikologis, dan sosial yang diperlukan untuk pemulihan mereka.