Pelatihan Mendeley Tingkatkan Kemampuan Manajemen Referensi Mahasiswa
ITSM – Pada Sabtu, 23 November 2024, Institut Teknologi dan Sains Mandala ( ITSM ) sukses menggelar pelatihan Mendeley Reference Management Software yang berlangsung di Auditorium ITSM. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa semester 7 sebagai bagian dari kegiatan wajib akademik.
Pelatihan ini bertujuan membekali mahasiswa dengan keterampilan mengelola referensi ilmiah secara profesional, terutama dalam menyusun tugas akhir dan karya ilmiah. Menggunakan Mendeley, mahasiswa diajarkan cara mengorganisasi referensi, membuat kutipan otomatis, dan menyusun daftar pustaka secara efisien.
Dua narasumber berkompeten hadir dalam acara ini, yakni Yuliatin Azizah, S.Sos.I., MM, yang memberikan panduan teknis penggunaan Mendeley, dan Dr. Tamriatin Hidayat, SE., MP, yang menjelaskan pentingnya pengelolaan referensi dalam meningkatkan kualitas akademik. Acara ini dipandu oleh Reza Aria A. sebagai moderator yang berhasil menjaga jalannya pelatihan dengan interaktif dan menarik.
Kegiatan dimulai pukul 08.30 WIB dan berlangsung dengan antusiasme tinggi dari peserta. Mahasiswa mengapresiasi materi yang disampaikan, karena dinilai sangat relevan dengan kebutuhan akademik mereka. “Pelatihan ini sangat membantu, terutama untuk kami yang sedang mempersiapkan skripsi,” ujar salah satu peserta.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan mahasiswa semakin mahir dalam memanfaatkan teknologi untuk mendukung proses belajar dan meningkatkan kualitas karya ilmiah.