PKS DENGAN PEMKAB, ITSM MENGEMBANGKAN KAMPUS DI BONDOWOSO
Jember, 12 Juli 2023 Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) menggelar penandatangan kerjasama yang disaksikan Bupati Bondowoso Drs. KH. Salwa Arifin. PKS perihal kerjasama dalam pembukaan kelas di wilayah kabupaten Bondowoso. ITSM membuka kelas di Balai Latihan Kerja (BLK) Bondowoso. PKS dilakukan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan Rektor ITS Mandala Dr. Suwignyo Widagdo, SE,MP,MM. Pembukaan kelas ini adalah langkah Support ITSM terhadap pembangunan, khususnya SDM dilakukan oleh Pemkab Bondowoso. Nantinya akan dikembangkan menjadi Kampus ITSM di Bondowoso. Pengembangan Kampus di kabupaten lain juga terus digagas untuk Kabupaten yang menginginkan pembangunan SDM bidang pendidikan yang maju bagi masyarakat.
Bupati Bondowoso Kyai Salwa juga menyampaikan terimakasih kepada ITSM yang akan membuka kelas kuliah di Bondowoso. Keberadaan kelas kuliah ITS Mandala akan membantu meningkatkan mutu dan akses pendidikan di Bondowoso. “ITSM di Bondowoso tentu akan meningkatkan kualitas pendidikan serta akses pendidikan memberikan dampak ekonomi yang luar biasa ,” ungkap sambutan beliau. Disebut pula bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) di Bondowoso akan meningkat apalagi bila ITSM membangun kampus di Bondowoso.
Dalam kesempatan kali ini Rektor Dr. Suwignyo Widagdo.SE, MM,MP menyampaikan “Kami haturkan ucapan terima kasih kepada Bapak Bupati atas kerjasama antara Pemkab Bondowoso dengan ITSM. Dengan adanya kelas di Bondowoso, maka mahasiswa tidak perlu kuliah ke Jmeber atau tempat lain. Sehingga, perputaran ekonomi tetap ada di Bondowoso. “Coba bayangkan kalau 1.000 mahasiswa saja tetap kuliah di Bondowoso maka perputaran uang yang di Bondowoso berapa?” ungkap Pak Rektor dalam sambutannya. Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa ITSM dalam peringkat Nasional adalah klaster Utama. “Alhamdulillah ITS Mandala mendapat anugerah sebagai Perguruan Tinggi Swasta Nomor 1 untuk Klaster Utama Se eks Karesidenan Besuki dan Lumajang dalam bidang riset dan pengabdian,”
Bupati didampingi Asisten I, II, III dan staf ahli Bupati, antara lain Munandar, SP, MM, dr. Mohamad Imron, MMKes dan Dr. Hari Cahyono, ST, Drs. Abdurahman. Kemudian ada Kabag Prokopim dan Plt Kabag Tata Pemerintahan Drs. Sunaryadi, MM, Kabag Hukum Roro Devi Susanasari. PKS ditandatangani 3 OPD antara lain BKM-SDM, DPM-TSP dan NAKER serta Dinas Pendidikan Kabupaten Bondowoso. Diantaranya BKPSDM Hendri Widotono, SPt, MM, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Nunung Setyaningsih, SE MM.
Rektor ITS Mandala Dr. Suwignyo Widagdo, SE,MP,MM menambahkan, bahwa ITSM telah mendapat ijin Kemendikbud melaksanakan RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau) yaitu pengakuan kompentensi ketika bekerja menjadi SKS kuliah hingga kuliah tidak lama. Di Bondowoso akan ada kelas kuliah yang bertempat di Balai Latihan Kerja Bondowoso mulai semester depan. Yaitu untuk S1 dan S2.