PAPARAN VISI MISI CALON REKTOR ITSM 2024 – 2029
Rabu, 7 Agustus 2024 Senat Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) menyelenggarakan rapat senat yang berisi penyampaikan Visi Misi calon Rektor ITSM Dr. Suwignyo Widagd, SE, MM, MP. Dalam kesempatan kali ini menyampaikan berbagai keberhasilan dan juga program kerja berkalanjutan berdasarkan Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan tinggi . ITSM dalam kurun waktu 2021 – 2024 sebagai kampus Prestasi yang seluruh civitas akademika memberikan kinerja dengan komitmen tinggi untuk mengembangkan ITSM telah mendulang berbagai prestasi dan mengembangkan kerjasama nasional serta internasional. Paparan dihadapan seluruh Senat beliau juga memaparkan Program kerja dan Visi Misi yang berlandaskan Indikator Kinerja Utama (IKU) perguruan tinggi sebagai metrik yang digunakan untuk mengukur kinerja dan keberhasilan institusi pendidikan tinggi. IKU membantu memastikan bahwa perguruan tinggi memenuhi standar tertentu dan terus meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan kontribusi mereka kepada masyarakat. IKU 1 : Lulusan Mendapat Pekerjaan yang Layak IKU 2: Mahasiswa Mendapat Pengalaman di Luar Kampus IKU 3: Dosen Berkegiatan di Luar Kampus IKU 4: Praktisi Mengajar di Kampus IKU 5: Hasil Kerja Dosen Digunakan Oleh Masyarakat Atau Mendapat Rekognisi. Internasional IKU 6: Program Studi Bekerjasama dengan Mitra Kelas Dunia IKU 7: Kelas yang Kolaboratif dan Partisipatif IKU 8: Program Studi Berstandar Internasional.
Lulusan ITSM bahkan yang belum lulus banyak yang telah mendapatkan pekerjaan di berbagai institusi muai dari pemerintahan, perbankan, dan juga menghasilkan lulusan dari kerjasama luar negeri. Salah satu lulusan ITSM yang telah menjadi menteri pendidikan dan sains di Luar Negeri Jose Honario da Costa Pereira Geronimo sebagai Minister of Higher Education and Science di Timor Leste.
Dari sini kita sudah bisa mengukur persentase lulusan yang mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang layak, menjadi wirausaha, atau melanjutkan studi dalam waktu tertentu setelah lulus. ITSM selalu mendorong pentingnya mahasiswa mendapatkan pengalaman praktis di luar kampus melalui program seperti magang, proyek desa, pertukaran pelajar, atau berbagai kegiatan serupa baik Nasional atau Internasional kegiatan magang Internasional dengan negara Thailand, pembelajaran Internasional dengan SXPI China. Semua Program mendukung pengembangan keterampilan praktis.
ITSM juga selalu mendukung Dosen terlibat dalam kegiatan di luar kampus, seperti riset kolaboratif dengan industri, program pertukaran dosen, atau kegiatan profesional lainnya yang relevan dengan bidang studi baik Nasional maupun Internasional. Menilai keterlibatan praktisi atau profesional dari industri untuk mengajar atau berbagi pengalaman di kampus, guna meningkatkan relevansi pendidikan dengan kebutuhan dunia kerja. Mengukur dampak nyata dari hasil riset atau karya dosen yang diakui dan digunakan oleh masyarakat atau diakui di tingkat internasional.
Program studi juga telah memberikan rintisan kerja sama dengan institusi atau industri bertaraf internasional dalam bidang akademik maupun non-akademik. Menilai kualitas proses pembelajaran yang mendorong partisipasi aktif dan kolaborasi antara mahasiswa, serta penggunaan metode pembelajaran yang inovatif dan interaktif.
FGD PEDOMAN TUGAS AKHIR ITSM
Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) melalui Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) mengadakan focus group discussion (FGD) mengenai Pedoman Tugas Akhir di ITSM. Aturan tugas akhir harus sesuai dengan peraturan dan aplikasi luaran lulusan. Tugas akhir tidak hanya memenuhi persyaratan akademis, tetapi juga bermanfaat dan relevan dengan dunia kerja atau bidang keilmuan terkait. Dengan diterbitkannya Peraturan mengenai penulisan tugas akhir di perguruan tinggi diatur dalam berbagai regulasi yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) khususnya mendikbudristek No. 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi: Peraturan ini menetapkan standar nasional pendidikan tinggi, sistem penjaminan mutu, dan pangkalan data pendidikan tinggi. Tujuannya adalah untuk memastikan mutu pendidikan tinggi melalui integrasi standar dan penyelenggaraan akreditasi. Maka penting untuk ditetapkan kembali pedoman tugas akhir di ITSM Format standar yang harus diikuti, mencakup bagian-bagian seperti pendahuluan, tinjauan pustaka, metodologi, hasil, pembahasan, dan kesimpulan.
Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis Dr. Muhammad Firdaus, SP.,MM,MP. Menyampaikan tujuan FGD ini adalah Bagaimana penulisan harus memenuhi standar akademis, termasuk penggunaan bahasa yang baik dan benar, serta konsistensi dalam sitasi dan referensi. Institut Teknologi dan Sains Mandala tentuya harus memiliki detail dan aturan tambahan yang spesifik, jadi penting untuk selalu merujuk pada pedoman tugas akhir yang diterbitkan oleh fakultas atau program studi yang bersangkutan. Ada aspek tertentu yang ingin di eksplorasi lebih dalam. Peraturan atau panduan khusus mengenai penulisan tugas akhir, yang mencakup semua aspek dari pemilihan topik hingga proses pembimbingan dan ujian.
Hal tersebut sesuai juga yang disampaikan Rektor Institut Teknologi dan Sains Mandala Dr. Suwignyo Widagdo, SE, MM, MP menjelaskan bahwa Peraturan-peraturan ini bertujuan untuk mendorong peningkatan mutu pendidikan tinggi serta harmonisasi dan sinkronisasi pengaturan mengenai sistem penjaminan mutu dan standar nasional pendidikan tinggi. Harmonisasi dalam konteks regulasi pendidikan tinggi merujuk pada usaha untuk menyelaraskan berbagai peraturan dan standar yang berlaku agar tidak saling bertentangan dan mendukung satu sama lain. Mengintegrasikan standar nasional pendidikan tinggi yang mencakup kurikulum, proses pembelajaran, dan penilaian agar sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta kebutuhan pasar kerja. Harmonisasi ini penting untuk memastikan bahwa lulusan dari berbagai perguruan tinggi memiliki kompetensi dan kualifikasi yang setara, sehingga memudahkan mereka untuk bersaing di pasar kerja nasional dan internasional.
SELEKSI WAWANCARA PROGRAM INTERNATIONAL CREDIT TRANSFER
Jember, 15 Mei 2024 Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) mengadakan seleksi wawancara untuk program Internasional Credit Transfer yang di ikuti oleh 15 orang peserta yang telah mendaftar. Test wawancara diadakan sebagai upaya mencari kualitas sesuai kreteria yang ditetapkan oleh Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Pendidikan. Program ini diperuntukkan untuk mahasiswa Institut Teknologid dan Sains Mandala.
Bapak Saiful Amri, SE,MM sebagai Kepala Urusan Internasional menjelaskan bahwa mahasiswa-mahasiswa yang dipilih adalah mahasiswa yang telah lolos baik segi administrasi yaitu memiliki IPK di atas 3,5, dan memiliki prestasi di segala bidang. ICT di tahun 2024 direncanakan ke Shaanxi Politechnic Institute (SXPI) sebagai perguruan tinggi yang memiliki grade ke 13 terbaik di China.
Seleksi Wawancara dilakukan 2 gelombang. Gelombang pertama dilakukan di tanggal 08 Mei 2024 dan karena masih banyak animo dari mahasiswa maka dibuka kembali program ICT di tahap ke dua dengan seleksi wawancara tanggal 15 Mei 2024.
Adapun Kemampuan bahasa Inggris bukan hanya secara tertulis harus lolos uji Toefl 500 namun harus mampu secara aktif berbicara dalam bahasa Inggris. Kreteria penilaian kemampuan berkomunikasi yaitu perkenalan diri dan portofolio pribadi. Motivasi mengikuti program TCI, pemahaman terkait program dan peraturan selama mengikuti program. Prestasi yang di raih dalam program transfer kredit internasional, dan kontribusi yang akan diberikan untuk perguruan tinggi.
Beberapa motivasi dari Mahasiswa mengikuti program ini adalah keinginan untuk memperoleh 2 gelar dan mempelajari culture asing berkumpul dengan berbagai mahasiswa Internasional. Ibu Yuliatin Azizah, S.Sos.I, MM sebagai salah satu pewawancara menyampaikan bahwa IPK Mahasiswa yang mengikuti dan kemampuan bahasa Inggris dari peserta sudah di atas rata-rata sehingga sulit untuk menentukan mahasiswa yang akan diberangkatkan.
FUTSAL MANDALA CUP 2024 SE-JATIM “REACH “YOUR GLORY AND CREATE NEW HISTORISY”
Jember, bertepatan pada tanggal 06 Mei 2024 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) Menyelenggarakan kegiatan pembukaan turnamen futsal yang bertempat di GOR PKPSO Kaliwates.
Turut hadir dalam acara tersebut Rektor ITS Mandala Dr. Suwignyo Widodo, S.E., M.M., M.P., pembina UKM Olahraga Angga Ade Permana, S.E., M.M., Ketua Dies Natalis ITS Mandala Saiful Amin, S.E., M.M. dan Yulis Retno selaku pimpinan bagian operasional bank Jatim.
Kegiatan tersebut merupakan agenda tahunan UKM Olahraga namun pada tahun ini sangatlah istimewa dikarenakan termasuk kedalam serangkaian Dies Natalis ke-46 ITS Mandala dan akan ada piala bergilir nantinya kepada tim yang berhasil meraih juara satu, turnamen ini merupakan ajang futsal se-Jawa Timur dalam kategori SMP, SMA/K, dan Fakultas, kegiatan ini akan berlangsung sampai tanggal 14 Mei mendatang.
Spring Camp ITSM dengan SXPI China dihadiri 5 Negara
Jember, 6 Mei 2024, Institut Teknologi dan Sains Mandala mengadakan acara pembukaan Program Spring Camp: International Cross Culture and Academic Exchange 2024. Tentunya kegiatan ini akan menambah warna kerjasama antara Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) dan Shaanxi Politechnic Institut (SXPI) secara Hybrid. Dihadiri China, Nigeria, Ethiopia, Bangladesh, Pakistan dan juga Universitas dari Indonesia yaitu Bali dan Universitas Hasanudin Makasar. Ikut serta 15 mahasiswa sebagai host dan lebih dari 100 mahasiswa sebagai peserta. Kegiatan akan berlangsung 2 Minggu dan telah dibuka secara resmi. Dalam kegiatan ini. Dr. Suwignyo Widagdo, SE dalam sambutan yang dibacakan Dr. Agustin wakil rektor 1 menjelaskan bahwa Program spring camp dapat memberikan pengetahuan dan wawasan global kepada mahasiswa, serta sebagai bentuk pertukaran budaya antar negara. Beberapa Universitas lain di dunia, diharapkan bekerjasama untuk lebih mengembangkan lebih lanjut dengan Universitas dari China, Nigeria, Ethiopia, Bangladesh, Pakistan dan juga Universitas dari Indonesia, ada Universitas Hasanudin Makasar. lebih lanjut beliu juga menyampaikan bahwa Tantangan nyata yang dihadapi membutuhkan langkah-langkah strategis yang harus dilakukan dalam menyiapkan SDM yang mampu menghadapi tantangan di masa depan yang diisi teknologi digital seperti big data, artificial intelligent, dan internet of things. Era digital memaksa semakin bergantung pada kedigdayaan teknologi informasi. Oleh karena itu, kita harus melakukan transformasi untuk melakukan penyesuaian-penyesuaian terhadap perkembangan tekhnologi informasi. Papar Beliau.
Menurut Bapak Saiful Amin, SE, MM. Shaanxi Polytechnic Institute China, merupakan mitra setia ITSM. Sejak tahun 2017 selalu melaksanakan kegiatan-kegiatan kerjasama luar negeri bersama SXPI. Kemudian beliau juga memparkan berdasarkan catatan, telah melaksanakan kegiatan pembelajaran dalam bentuk program pertukaran budaya, pertukaran mahasiswa, Double Degree dan bahkan telah memasuki tahun ketiga untuk program International Credit Transfer. Hal ini membuktikan komitmen yang tinggi untuk menghormati MoU yang telah di tandatangani, serta komitmen kami dalam mencerdaskan anak bangsa melalui pembelajaran internasional.
Dalam sambutannya Mr. Qinjingjun Dekan Shaanxi Polytechnic Instutute China menyampaikan bahwa selalu antusias bekerjasama dengan ITSM karena mahasiswa aktif serta kreatif dan bersemangat dalam mengikuti semua program-program baik Double Degree, program International Credit Transfer, winter camp ataupun Spring Camp seperti ini.
PELEPASAN MAHASISWA PROGRAM PEMBELAJARAN INTERNASIONAL (DOUBLE DEGREE) DAN PUBLIC LECTURE KE CHINA
Jember, 06 Oktober 2023 Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) mengadakan pelepasan mahasiswa Program Pembelajaran Internasional (double degree) dan dosen sebagai public lecture di Shaanxi Polytechnic Instutite (SPXI) China. Program ini adalah wujud dari Visi ITSM menjadi Perguruan tinggi berdaya saing Internasional. Mahasiswa yang lolos program Program Pembelajaran Internasional (double degree) yaitu Chintya Septdian Restu Zebua, Siska Mayasari, Monica Erliyana Kusuma, Sela Rosalia Aziz, Devi Wava Waviq A.H, Nur Ayu Susila, Sherly Neva Rivella, Veranda Nauli Elisabeth Rajagukguk, M.Hoirul Risqi, G.G Avant Senkliawan Rahmandani, Fikky Andrean Syah, Muhammad Musemmil, Supriyoko, Ahmad Rifal Fuadi, Pierre Aaron Galalluhur Dachi.
Dalam wawancara dengan Rektor Institut Teknologi dan Sains Mandala Dr. Suwignyo Widagdo, SE,MM,MP menyampaikan bahwa ITSM selalu mengembangkan program-program Internasional sejak tahun 2011. ITS Mandala Jember telah merintis kerjasama dengan beberapa perguruan tinggi diluar negeri antara lain dengan Rajamangala University of Technology Tanyabury (RMUTT) Thailand. Sejak tahun 2011-2019 ITS Mandala telah mengirimkan mahasiswanya sebanyak 29 orang untuk mengikuti program pertukaran pelajar ke RMUTT Thailand. Selain di Thailand, program Transfer Credit juga dilaksanakan di salah satu Perguruan Tinggi di Tiongkok yaitu Chanzou Institute of Mechatronic Technology. Kegiatan ini diikuti oleh empat (4) mahasiswa program D3 ITS Mandala pada tahun 2017 dan tahun 2019 dikirimkan dua (2) mahasiswa program Sarjana untuk mengikuti program serupa di Shannxi Institute of Technology (SPXI)-Tiongkok. Pada tahun 2020, ITS Mandala ikut serta dalam program transfer kredit yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, KEMENDIKBUD. Program ini telah diikuti dan berlangsung dengan sukses oleh 7 orang mahasiswa Program Studi Magister Manajemen ITS Mandala di Institute of Business Timor Leste.
Dr. Agustin HP, MM dalam wawancara menyampaikan bahwa kerjasama dengan SXPI terjalin baik dalam bentuk kerjasama Joint Progam dalam seminar internasional, public lecture di perguruan tinggi kedua belah pihak. Program Pembelajaran Internasional (double degree) di ikuti 15 mahasiswa diimplementasikan untuk memperoleh gelar Sarjana dari ITS Mandala dan business administration dari Shaanxi Polytechnic Institute, Tiongkok. Kegiatan ini di ikuti 5 orang dosen akan melaksanakanJoint Research, Joint Publication, Community Service Program antara dosen ITS Mandala dan dosen Shaanxi Polytechnic Institute dan juga Universitas-universitas lain di China. Senada dengan hal tersebut Bapak Saiful Amin, SE, MM menyampaikan terdapat beberapa perguruan tinggi yang akan di kunjungi di Nanjing, dalam rangka safari kerjasama program internasional. Langkah kedepan juga tentunya akan dibangun program pemagangan industri bagi mahasiswa yang telah selesai melakukan program tracfer kredit atau dauble degree. Lebih lanjut beliau juga bertekat terus meningkatkan tidak hanya program-program keilmuan tapi juga menyiapkan lulusan siap di dunia kerja. Kerjasama internasional terus dilakukan dengan ditandatanganinya kerjasama dengan Private of Education Provinsi Narathiwat Province, Thailand, Sichuan Vocational College of Information Technology-China, Future Link (Chines education agency) dan Thai Global Business Administration Technological College.
Informasi WISUDA ITSM Periode II Tahun 2023
Kepada seluruh mahasiswa dan mahasiswi ITSM yang akan mengikuti Wisuda Periode II Tahun 2023, kami sampaikan informasi penting sebagai berikut.













